Blog

Apa itu Keterdedahan Media?

Artikel

Apa itu Keterdedahan Media?

Pajriah et al. (2019) menyatakan bahwa keterdedahan adalah kegiatan mendengarkan, melihat, membaca, menonton, atau secara lebih umum memberikan sejumlah perhatian kepada suatu pesan yang disampaikan dengan menggunakan media sebagai perantara. Keterdedahan media dapat dikatakan sebagai suatu kondisi terpaan isi media pada individu, isi media tersebut dapat memengaruhi khalayak. Terpaan media mempunyai pengaruh yang sangat besar terhadap khalayaknya, baik memengaruhi pola pikir maupun suatu tindakan.

Singkatnya, keterdedahan adalah terpaan khalayak terhadap satu atau beberapa pesan dari media komunikasi.

Berdasarkan penelitian Artheswara (2020) mengenai tingkat penggunaan e-commerce pada remaja di kota dan kabupaten, indikator pengukuran yang digunakan yakni frekuensi dan durasi akses. Kemudian, Damayanti (2014) juga menggunakan indikator frekuensi dan durasi untuk mengukur tingkat keaktifan pengguna jejaring sosial. Rakhmat (2013) menyatakan bahwa keterdedahan dapat dinilai berdasarkan waktu yang digunakan dalam mengakses media, jenis-jenis media yang digunakan dan hubungan antara individu yang mengakses informasi dengan isi media maupun dengan media.