Detail Pengumuman

  • home
  • Detail Pengumuman

Pembekalan KKN-T IPB 2021 Departemen SKPM #1

Pada Hari Sabtu, 5 Juni 2021 pada pukul 08.00 WIB. Departemen Sains Komunikasi dan Pengembangan Masyarakat (SKPM) IPB menyelenggarakan Pembekalan KKN-T IPB 2021 Departemen SKPM #1 kepada peserta KKN-T IPB 2021 dengan mengusung tema "Mengabdi untuk Negeri di Tengah Pandemi".

Sub tema pada kegiatan ini membahas "Pemetaan Sosial Partisipatif Berbasis Digital' dan "Pemanfaatan Data Desa Presisi untuk Program Pembangunan" yang akan dibahas oleh Pembicara 1, yaitu Lukman Hakim, S.KPm, M.Si. Selanjutnya dilanjutkan oleh Pembicara 2, yaitu Heru Purwandari, SP, M.SI yang akan membahas mengenai "Mengenal Ekosistem di Lokasi Domisili". Kegiatan ini dipimpin oleh moderator Elsa Destriapani S.KPm

Beberapa tips dan trik yang dapat diterapkan mahasiswa saat KKN, yang pertama menyukai lokasi KKN, kedua membangun kelompok yang solid, selanjutnya  membuat pengaturan atau pembagian tugasnya harus jelas untuk kenyamanan perjalanan 40 hari, buat kegiatan-kegiatan yang sifatnya hiburan, terakhir kenali bahasa daerah, karena bahasa daerah merupakan cara untuk masuk ke dalam suatu komunitas. (RTA)